Aqilahnews.com, Jakarta – Ajinomoto Group meluncurkan slogan baru, Health Provider. Dua kata itu menjadi komitmen perusahaan untuk menyehatkan tak hanya manusia, tetapi juga lingkungan.
“Health Provider adalah slogan baru perusahaan yang kami ciptakan, yang bermakna kesehatan manusia, kesehatan bumi, kesehatan masyarakat,” kata Presiden Direktur Ajinomoto Indonesia Shinichi Matsumoto dalam peluncuran di pabrik Ajinomoto Mojokerto, Rabu, 1 November 2023.
Slogan itu diterjemahkan menjadi dua program utama perusahaan dalam menerapkan prinsip keberlanjutan. Pertama di bidang kesehatan. Lewat health provider for human being, perusahaan asal Jepang itu menargetkan bisa memperpanjang angka harapan hidup sehat di Indonesia. Sementara, dalam payung health provider for earth, mereka menargetkan bisa mengurangi dampak lingkungan sebesar 50 persen.
“Kami ingin berikan perspektif baru akan pentingnya jaga kesehatan dan lingkungan. Ajinomoto harapkan dukungan bapak ibu semua agar inisiatif ini bisa jadi inspirasi bagi masyarakat luas demi masyarakat yang lebih baik,” ujarnya.
Sejumlah agenda dilakoni untuk mencapai kedua target tersebut. Matsumoto menjelaskan dalam usaha meningkatkan angka harapan hidup sehat, Ajinomoto merilis produk bumbu yang mengandung rendah garam serta tepung bumbu rendah minyak. “Kami sangat ingin manusia Indonesia sehat,” ucapnya.
Sementara, dalam kaitan pencapaian target lingkungan, pihaknya melakukan beragam upaya. Masalah sampah plastik misalnya, mereka mencoba mengurangi kemasan plastik tak perlu dan mengalihkan kemasan plastik menjadi kemasan kertas walau baru satu lini produksi.
“Kami menjalankan program pengurangan plastik untuk memecahkan masalah polusi laut (karena sampah plastik),” kata Matsumoto.