Colekan Susi Pudjiastuti ke orang nomor satu di Indonesia itu pun ramai menuai atensi warganet. Cuitannya itu sudah dilihat lebih dari 281 ribu kali, disukai lebih dari 2,5 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 135 komentar.
“Mensos (Menteri Sosial) gak di mention bu?” tanya seorang warganet.
“Seharusnya pejabat-pejabat negara tahu buat apa ada negara kalau rakyat miskin sakit kayak adik ini. Kenapa semua pejabat nggak tahu?” komentar warganet yang lain.
“Lagi pada adu sakti bu, yang begini di-cancel dulu, kcuali ntar pas kampanye, bisa berharap, gak perlu presiden dan pejabat-pejabat lain, cukup dermawan yang punya jiwa kemanuaiaan tinggi. Mudah-mudahaan bisa dipertemukan ya de,” kata warganet lainnya.
“Maaf ibu mentionnya salah alamat, karena pak Prabowo bukan Mensos, kecuali ibu mention beliau sebagai capres,” kata warganet mengoreksi.
“Fakir miskin dan anak terlantar dipelihara oleh negara. Apakah kutipan konstitusi ini masih berlaku?” timpal warganet lainnya.
Beberapa bulan lalu, Susi sempat bertemu dengan Prabowo. Susi mengundang Menteri Pertahanan RI itu ke kediamannya di Pangandaran, Jawa Barat, Senin, 17 Juli 2023.
“Pada kunjungan ke Pangandaran pagi hari ini saya juga diminta mampir ke kediaman Ibu Susi Pudjiastuti, untuk mencoba hidangan khas laut yang beliau masak sendiri, saya khawatir ditenggelamkan jika tidak menyempatkan diri untuk mampir dan mencicipi masakan khasnya,” tulis Prabowo di akun Instagramnya @prabowo, Selasa, 18 Juli 2023.