Dorong Citra NTB Jadi Destinasi Sport Tourism Lewat Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023

Aqilahnews.com, Jakarta – Gelaran Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 jadi salah satu upaya memperkuat citra Nusa Tenggara Barat (NTB) sebagai destinasi sport tourism. Sebagaimana diketahui, ajang balap mobil itu telah digelar di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu, 10 Desember 2023.

“Kesuksesan Porsche Sprint Challenge Indonesia jadi salah satu bukti bahwa InJourney sebagai holding BUMN (sektor) pariwisata dan pendukungnya senantiasa berkomitmen menghadirkan berbagai gelaran event balap untuk memperkuat citra NTB sebagai destinasi sports and entertainment di Indonesia,” klaim Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) alias InJourney, Maya Watono, menurut rilis yang diterima Tim Lifestyle, Senin (11/12/2023).

Ia menyambung, “Kehadiran berbagai event olahraga yang menarik di Mandalika diharapkan bisa menarik lebih banyak wisatawan, sehingga pada akhirnya akan memberi multiplier effect yang luas, khususnya bagi masyarakat di sekitar Mandalika.”

Hadirnya mobil Touring Car Race (TCR) Indonesia Race 2 disebut sebagai salah satu kejutan. Selain, ada juga Porsche Sprint Challenge Endurance Race, yakni balap mobil berkelas internasional yang terselenggara berkat kerja sama PT MGPA Nusantara Jaya (MGPA) dengan Superstars Motor Sport (Superstars) dan Ikatan Motor Indonesia (IMI).

Driver Endurance Race dari tim Rizqy Motorsport, Daffa AB dan Dicko Prasetyo, berhasil kampiun sebagai juara dengan catatan waktu 46 menit 45 detik. Berada di podium kedua adalah driver dari Citadel Racing Team, Aldio Oekon, dengan catatan waktu 47 menit 7 detik.

Driver dari tim Semen Merah Putih, Hendrik Jaya Soewatdy dan John Kwon, meraih podium ketiga dengan catatan waktu berbeda tipis dengan Aldio, yaitu 47 menit 13 detik, di Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023.

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *