Aqilahnews.com, Jakarta – Apakah Anda masih mengenal Es Legen Siwalan? Minuman yang dominan rasa asam dan manis dari Tuban, Jawa Timur ini sering menjadi pilihan saat kehausan, terutama karena kerap tersedia di tepi jalan. Lebih dari sekadar kesegaran, ternyata minuman ini memiliki berbagai manfaat seperti meningkatkan kalsium, mendukung pencernaan, dan memudahkan tidur.
“Manfaatnya (es legen siwalan) ini kalau misalnya dari kata orang Tuban salah satunya adalah cepat ngantuk. Kalau kamu susah tidur, minum legen termasuk kamu bisa cepat tidur, bisa ngobatin insomnia,” ungkap Ryan, Tim Research and Development dari Karukku saat dijumpai di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat pada Sabtu, 30 September 2023.
Karukku adalah salah satu brand yang memproduksi minuman berbasis nira, termasuk juga dengan legen. Mereka berkolaborasi dengan para penyadap pohon di Tuban. Ryan menyebutkan bahwa menurut penilaian BPOM, satu dari banyak manfaat minuman ini adalah kandungan probiotiknya.
“Karena emang kita salah satunya fermentasinya kan, jadi kita harus menilai misalnya di minggu pertama hasilnya apa, minggu kedua hasilnya apa. Itu dia yang kita lagi proses,” ujarnya.
Sementara itu, di Karukku, Es Siwalan terdiri dari legen, juroh, dan siwalan, yang umumnya dikenal sebagai buah lontar. Di Tuban, buah ini dikenal sebagai siwalan atau ental.
Legen yang diproduksi oleh Karukku berbeda dengan petani setempat. Legen yang biasanya hanya bisa bertahan selama satu sampai dua jam setelah dipanen, produk Karukku bisa bertahan hingga empat bulan dengan pasteurisasi.