Monokromatik ala K.A.L.A Studio dalam Motion Graphic di JFW 2024

Aqilahnews.com, Jakarta – Dalam beberapa tahun terakhir, tren fesyen cenderung mengungkap warna-warna cerah ceria dengan beragam pola unik yang dicetak ke baju. Namun kali ini panggung Jakarta Fashion Week (JFW) 2024 juga dimeriahkan dengan koleksi monokromatik atau hitam-putih yang cenderung netral.

Hal inilah yang menjadi konsep dari koleksi teranyar K.A.L.A Studio di gelaran JFW 2024 melalui fashion show yang berlangsung pada Jumat, 28 Oktober 2023. Jenama tersebut membuat koleksi yang menterjemahkan “Momentum” secara visual ke dalam alur motion grafis yang dramatis.

Momentum menjadi tahapan penting dalam kehidupan manusia. Terinspirasi dari hal tersebut, dalam eksekusinya K.A.L.A Studio membuat koleksi bernuansa monokrom dengan mengajak berkolaborasi seniman motion graphic, Isha Hening.

Isha Hening menerjemahkan momentum secara visual dengan alur motion yang dramatis. Print “Momentum” seolah-olah hidup dan bercerita mengenai perjalanan hidup manusia dengan dominasi warna monokromatik.

Hadir dalam beragam siluet yang terdiri atas 15 koleksi, para model memperlihatkan berbagai jenis busana seperti oversized shirt, scuba short, long sleeve top, denim skirt, everyday shirt, crossover blouse, palazzo pants, midi sleeveless dress, patchwork denim jacket, vest, A-line skirt, twilly dan scarf. Semuanya hadir dalam berbagai material bahan seperti spandex, scuba, soft twill, denim, hingga voal twill.

Terbentuk pada 2018, K.A.L.A Studio lahir dari cita-cita ketiga pendirinya untuk memiliki merek fesyen sendiri. Berawal dari sahabat, Vina Ameilya, Adinda Tri Wardhani dan Karina Mahendra akhirnya berkeinginan merintis brand yang sesuai dengan ide dan visi mereka.  

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *