Pemain Timnas Israel Panik Keluar dari Bus Saat Menuju Bandara karena Takut Kena Rudal

 

Pertandingan tersebut dianggap sebagai berisiko tinggi karena timnas Israel harus dikawal sepanjang waktu. Unggahan video tersebut lantas viral dan mendapatkan banyak komentar bernada sinis dari warganet termasuk dari Indonesia.

“Ngapain ngumpet? Takut mati ka?,” tanya seorang warganet.

“Bang lu diketawain ama anak2 gaza bang, minimal malu,” komentar seorang warganet.

“Ko jadi ngakak ya, mereka takut mati ? Padahal mereka yg sudah bikin banyak orng Gaza pd mati,” ujar warganet lainnya.

“Segitunyaa mau caper sama penduduk di seluruh dunia,” tulis warganet lainnya.

“Kalian tidak diterima, dan jangan menganggap dirimu sebagai orang Eropa,” timpal warganet lainnya.

Dilansir dari CNN, Selasa, 14 Nove,ber 2023, Israel akhirnya kalah 1-0 dari Kosovo. Saat lagu kebangsaan Israel dinyanyikan sebelum laga, para penonton yang sebagian besar pendukung Kosovo menyoraki para pemain timnas Israel. Kejadian itu sedang diselidiki oleh pihak persatuan sepak bola Eropa, UEFA.

Timnas Israel selanjutnya akan menghadapi Swiss dan pertandingan akan digelar di Hungaria pada hari ini, Rabu (15/11/2023) waktu setempat. Israel harus memenangkan laga tersebut kalau ingin menjaga peluang mereka untuk lolos ke Euro 2024 yang akan digelar di Jerman.

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *