SIEJ dan Green Press Community Ciptakan Ruang Diskusi untuk Perkuat Narasi Iklim dan Lingkungan

Sementara itu, Nezar Patria, Wakil Menteri Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, menyoroti pentingnya isu lingkungan yang telah lama dianggap sebagai isu sekunder. Tetapi kini menjadi semakin mendesak karena bencana alam yang semakin sering terjadi akibat kerusakan lingkungan.

Nezar menunjukkan, dampak konkret perubahan iklim seperti kenaikan suhu global sebesar 1–2 derajat Celsius adalah yang paling dirasakan oleh generasi muda, khususnya anak-anak usia 10-15 tahun. “Ketahanan kita terhadap perubahan lingkungan sangat rentan, dan kampanye lingkungan, saya kira sangat diperkaryai oleh informasi-informasinya yang berkembang di media,” ungkapnya.

Nezar menegaskan perlunya terus meningkatkan pemahaman dan eksposur terkait isu lingkungan. Eksposur itu sendiri, dilahirkan dari menerapkan prinsip-prinsip komunikasi yang tepat agar informasi tentang lingkungan dapat disampaikan dengan baik kepada masyarakat.

“Dengan begitu, upaya untuk menjaga dan memperbaiki lingkungan akan menjadi lebih efektif dan lebih banyak orang akan terlibat dalam upaya pelestarian lingkungan,” pungkasnya.

Kemudian, Nezar memberikan tiga pendekatan kunci yang dapat diambil untuk membuat isu lingkungan menjadi urgensi yang diterima oleh masyarakat secara luas, di antaranya:

1. Bingkai Tanggung Jawab

Pendekatan ini mengarah pada kesadaran tentang tanggung jawab bersama dalam menjaga lingkungan. “Masyarakat, perusahaan, dan pemerintah semuanya memiliki peran dalam pelestarian lingkungan,” paparnya.

2. Bingkai Konsekuensi

Bingkai ini sendiri fokus pada konsekuensi dari tindakan kita terhadap lingkungan. Dalam hal ini, penting untuk memahami bahwa kerusakan lingkungan dapat berdampak serius pada kehidupan manusia, ekonomi, dan keberlangsungan planet kita.

3. Bingkai Konflik

Pendekatan ini menyoroti konflik dan ketegangan yang muncul akibat masalah lingkungan.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *